Relawan Ganjar Cibitung Deklarasikan Dukung Prabowo-Gibran


Menilai Gibran Sangat Cerdas


Bekasi | Elindonews.my.id


Ramai-Ramai eks Pendukung Ganjar Pranowo Kecamatan Cibitung Kab,Bekasi jawa Barat menarik diri dan Beralih dukungan ke pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka di Pilpres. 2024 -2029 nanti.


Peralihan tersebut dibuktikan dengan pengundurannya dari Ketua Kasmaran Ganjar -KASGAN - Cibitung menjadi Ketua Relawan SATRIA NKRI Kab Bekasi Pada minggu 24 Desember 2023  di Kantor Sekretariat Relawan SATRIA NKRI Perumahan Logam Bangun Setia /LBS 2  Blok J rt 05/rw 020 Muktiwari Cibitung Bekasi.


Dalam Pertemuan tersebut dihadiri Ketua Umum Relawan Satria NKRI Suprapto, Efendy Pulungan, Agus Purwanto, Dedy Napitupulu, Aston Pasaribu. Penasehat DPC Prabowo MANIA 08 Kab,Bekasi sekaligus staf khusus bapak Hashim Djojohadikusumo Wakil Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Ustadz Amir Hamzah tokoh Agama, Nuralim  dari BPPKB Banten, Kojeng dari GRIB Jaya, Samsul dari Pemuda Pancasila mewakili tokoh Pemuda yang ada di Bekasi.



Melihat hasil debat yang di selenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum /KPU jum'at 22/12/2023 lalu, sangat berdampak pada simpul-siimpul Relawan  yang ada di jawa barat, termasuk relawan Kasmaran Ganjar yang ada di Kab Bekasi Jawa Barat.


Tias Budi eks Relawan Kasmaran Ganjar tersebut  telah beralih dukungan dan bergabung ke Satria NKRI ,yang menyatakan bahwa Gibran Rangkabuming Raka lebih cerdas dan sangat menguasai materi yang di siapkan oleh Komisi Pemilihan Umum -KPU-.


Debat kemarin diluar dugaan dan perkiraan seperti kita lihat bersama, Gibran menguasai materi yang di bahas. saya yakin masyarakat tentu dapat menentukan pilihanya.


Mas Gibran sosok anak muda sangat cerdas dan layak menjadi Wakil Presiden di tahun 2024-2029 sebagai keterwakilan kaum Gen Z   dan Milenial untuk menjadi pemimpin kedepan dan saya yakin Prabowo/ Gibran yang dapat membawa Indonesia  lebih maju, ujar budi


Tias Budi hari ini minggu 24/12/2023 bersama-sama sekitar 200 relawan  menyatakaan siap mendukung Pasangan Capres/Cawapres Prabowa Gibran no urut 2  demi keberlansungan Indonesia Maju dan meneruskan  Program Presiden Joko Widodo tutup nya. (Fen)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar