MEDAN | elindo-news.my.id
Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Humas Polri, Persatuan Wartawan (Pewarta) Polrestabes Medan berkolaborasi bersama Humas Polrestabes Medan menggelar bakti sosial (Baksos) di Jalan Denai, Kelurahan Tegalsari Mandala 3, Kecamatan Medan Denai, Jumat (28/10/2022).
Kegiatan sosial yang dikemas dalam acara Jumat Barokah tersebut memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di sekitar Jalan Denai.
Acara sosial itu dihadiri langsung Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH dan anggota Bardansyah. Dari Humas Polrestabes Medan yakni Kasi Humas Kompol Riama Siahaan dan Kasubsi Penmas AKP Jhon Panjaitan. Selain itu juga hadir tokoh masyarakat Fauzi dan Kepling 13 Maisal.
Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH secara simbolis memberikan bantuan sembako berupa beras minyak goreng, dan mi instan kepada warga kurang mampu. Kemudian disusul Kasi Humas Polrestabes Medan Kompol Riama.
Salah seorang masyarakat penerima sembako Misri (75) mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH beserta jajaran dan Kasi Humas Polrestabes Kompol Riama Siahaan atas bantuan sembakonya.
"Kami mendoakan semoga diberi kesehatan, panjang umur, dan murah rejeki, sehingga terus dapat berbuat di masyarakat," ungkapnya.
Kasi Humas Polrestabes Medan Kompol Riama Siahaan menyampaikan, bahwa kegiatan sosial pemberian sembako kepada warga kurang mampu tersebut dalam rangka menyambut HUT ke-71 Humas Polri yang jatuh pada 31 Oktober 2022.
"Dalam kegiatan sosial ini Humas Polrestabes Medan berkolaborasi dengan Pewarta Polrestabes Medan," ungkapnya.
Sementara Ketua Pewarta Polrestabes Medan Chairum Lubis, SH mengatakan, kegiatan sosial Jumat Barokah ini merupakan program rutin Pewarta Polrestabes Medan.
"Hari ini kita berkolaborasi dengan Humas Polrestabes Medan dalam rangka HUT ke-71 Humas Polri memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu di Jalan Denai," sebut Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut.
Pimpred Pewarta. co ini menambahkan, kegiatan sosial Jumat Barokah ini juga dibantu dari Kasat Narkoba Polres Labuhan Batu AKP Martualesi Sitepu SH MH dan Kanit Idik 1 Narkotik Polrestabes Medan Iptu Wisnu SIK SH.
Chairum mengungkapkan, kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. Panca Putra Simanjuntak, MSi dan Waka Polda Sumut, Brigjen Pol. H. Dr. Dadang Hartanto, SH, SIK, MSi.
Di samping itu arahan dari Kasektupa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto SIK MHum, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda dan Kombes Pol Riko Sunarko SIK MSi. (Roi/r)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar