PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama Medan Salurkan BPNT Di Desa Saentis



Medan | Elindonews.my.id

   PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama (KCU) Medan, salurkan Bantuan Sosial Sembako (BSS) kepada penerima manfaat di Desa Saentis, Kecamatan Percut Kabupaten Deliserdang.

   Pembayaran BSS ini adalah kebijakan pemerintah melalui Kemensos RI. Awalnya, BSS ini diberikan kepada penerima manfaat berupa Sembako (beras, minyak goreng, telur dan lain-lain).


   Namun, dengan berbagai pertimbangan lain dari Pemerintah RI, akhirnya BSS ini diberikan dalam bentuk uang tunai, sejumlah Rp.200.000.00 per bulan/penerima manfaat.

   Untuk pertama kalinya BSS berbentuk uang tunai ini dibayarkan untuk tahap 1-3. Masyarakat Desa Saentis yang terdaftar sebagai penerima manfaat, terlihat sangat antusias bersemangat dan datang sesuai jadwal yang ditentukan KCU Medan.

   Alfian, Kordinator pembayaran yang ditunjuk dari KCU Medan, terlihat tidak kesulitan mengatur para penerima manfaat yang mayoritas ibu-ibu. Artinya, untuk menertipkan antrian dan Prokes, Alfian sengaja menggiring para ibu-ibu dengan canda.

   Menurut Alfian, pembayaran ini dapat terlaksana dengan lancar dan tertib, berkat dukungan dan kerjasama yang baik dan seluruh perangkat Desa.


   Sumi, seorang ibu penerima manfaat mengatakan, dirinya sangat bersyukur mendapat bantuan ini, karena bisa langsung dibelikan beras dan lauk seadanya. (E_01)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar