Uang Logam : Terlihat Kecil, tapi Powerful!!! Jangan Sepele
Jakarta | Elindonews.my.id
Sobat suka kumpulkan uang logam? Walau nominalnya kecil, kalau rajin ditabung, bisa jadi besar, lho! Ingat kisah inspiratif Lia dari Jambi? Ia membeli mobil seharga Rp168 juta pakai uang logam hasil tabungan selama dua tahun. Uang logam bukan sekadar receh! Selain sah sebagai alat transaksi, uang logam bisa ditukar dan dipakai untuk hal-hal besar.
Faustin Farand Fathi, salah satu Sobat Rupiah cilik, paham betul nilai uang logam sehingga ia rajin menabung dan membelanjakannya untuk membelikan barang-barang yang diinginkan. Hal yang dilakukan Faustin ini menjadi bukti cinta, bangga, dan paham Rupiah!
Faustin mengaku suka menerima kembalian uang logam dan diajarkan orang tua untuk ditabung. Setelah berbulan-bulan, jumlahnya jadi banyak. Setelah uangnya dikumpulkan, akhirnya Faustin bisa beli barang-barang kebutuhannya. Nah, Sobat, ternyata uang logam kita walaupun kecil tapi powerful, kan?
Tentunya tidak hanya uang logam, tetapi seluruh uang Rupiah kita sangat powerful ya, Sobat.
Karena itu, Sobat juga harus ikut andil dengan Cinta, Bangga, dan Paham Rupiah.
Cinta Rupiah dilakukan dengan menjaga uang Rupiah, salah satunya dengan disimpan dalam dompet. Bangga Rupiah diimplementasikan dengan memahami bahwa uang Rupiah, termasuk uang logam, merupakan alat pembayaran yang sah di Indonesia. Terakhir, Paham Rupiah dapat Sobat lakukan dengan memahami uang Rupiah merupakan alat penyimpan nilai yang digunakan untuk transaksi sehari-hari.
Jadi, mau nanya, dong. Gimana nih cara Sobat #BeriMakna menyimpan uang logam? Masih ada yang pakai celengan, gak?
(Taulim PM/Eln/fbrel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar