Polrestabes Medan Gelar Vaksinasi Sekaligus Pembagian Sembako di PRSU Medan

MEDAN | elindonews.my.id

Polrestabes Medan menggelar vaksinasi massal sekaligus pembagian Sembako di Gedung Serba Guna Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) Jalan Gatot Subroto Medan, Jumat (29/4/2022).


Hadir dalam kegiatan Kapolsek Medan Helvetia Kompol Heri Edrino Sihombing, SIK dan Wakapolsek Medan Helvetia AKP Swanto.


"Kita melaksanakan kegiatan vaksin Dosis 1, 2, 3 dengan sasaran vaksinasi lansia dan umum serta pembagian Sembako," ujar Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH, SIK, MSi melalui Kapolsek Medan Helvetia Kompol Heri Edrino Sihombing.

Ia mengatakan pihak kepolisian terus menggenjot pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat agar terbentuk herd immunity yang dapat menekan angka Covid-19.


Kerja keras Polrestabes Medan dan jajaran dalam membatu masyarakat untuk vaksinasi terlihat nyata dengan semakin menurunnya angka Covid-19 secara signifikan di Medan.


"Kegiatan vaksinasi dan pembagian Sembako berlangsung dengan tertib dan tetap mempedomani Protokol Kesehatan situasi dalam keadaan kondusif," tandas Kapolsek. (Roi/r)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar